Video Kekerasan Siswa SMKN 3 Tegal Viral

oleh

Tegal – Video yang memperlihatkan enam siswa SMKN 3 Jalan Gajahmada Kota Tegal, Jawa Tengah sedang dipukuli seniornya,viral di sosial media.

Video berdurasi satu menit lebih dua detik memperlihatkan enam siswa berdiri berjajar dipukuli pada bagian perut secara bergilir oleh seniornya.

Video juga viral di Grup Facebook, Komunitas Warga Tegal dan dibanjiri ratusan komentar sejak diunggah pada Rabu (29/8/2018) sore.

“Iya memang benar. Yang dipukuli itu siswa baru tingkat 1. Sedangkan yang memukuli adalah siswa tingkat 2,” kata Wakil Kepala Kesiswaan Bambang saat dikonfirmasi sejumlah wartawan.

Bambang mengatakan, yang terlibat pada video merupakan siswa Jurusan Gambar Bangunan. Video itu, kata dia, diketahui sudah ada sejak seminggu yang lalu, namun baru tersebar viral kemarin.

Bambang berjanji akan mengusut masalah tersebut. Bisa saja video tersebut hanya sekedar gurauan antara kakak dan adik kelas.

“Kita belum tahu karena  para siswa yang terlibat pemukulan divideo sedang Kunjungan Industri (KI) ke Jakarta. Innsya Allah, Senin (3/9) kita akan panggil bersama masing-masing orang tuanya,” tutur Bambang.

Bambang berjanji apabila benar dalam video itu murni kekerasan, Bambang akan mengambil tindakan tegas karena tindakan tersebut tidak sepatutnya ada di lingkungan sekolah.

Dia juga menampik, adanya tradisi sweeping yang dilakukan Kakak kelas terhadap anak-anak baru.nin/edit