Tingkatkan Kemampuan Tangani Terorisme, Polres Banyumas Gelar Pelatihan

oleh

Banyumas – Maraknya aksi terorisme yang terjadi di berbagai daerah menjadi atensi utama Polri dalam mencegah hal tersebut terulang kembali. Terkait dengan hal tersebut, Polres Banyumas melakukan banyak aksi penanganan terorisme seperti melaksanakan razia, operasi cipta kondisi setiap malam.

Hal itu untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terkait ancaman teroris.

Untuk lebih meningkatkan kemampuan dan keterampilan personilnya dalam menanggulangi aksi terorisme, Polres Banyumas menggelar pelatihan dan sosialisasi, Selasa (22/5/2018).

Pelatihan dibuka langsung Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun didampingi Kasat Reskrim AKP Junaedi. Acara dihadiri para pejabat utama Polres Banyumas dan Kapolsek jajaran Polres Banyumas.

Kapolres Banyumas mengharapkan seluruh personilnya untuk lebih meningkatkan kewaspadaan saat bertugas terutama intelejensi dini agar tidak tertinggal dengan perkembangan yang ada.

“Saling peduli dan mengingatkan demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan” ucapnya.

Kapolres juga meminta kepada seluruh personilnya untuk melaksanakan tugas secara profesional dan sesuai SOP yang ada. Ikuti pelatihan ini dengan semangat serius agar hasil yang di dapat maksimal dalam menghadapi terorisme.

Usai memberikan pengarahan kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Iptu Muslih beserta anggot Sub Den Gegana Unit 3 Banyumas. Pelatihan penanganan terorisme meliputi materi penghadangan, penangkapan dan pengeledahan pelaku terorisme. (edi)