
Tiap hari, Sholehudin A Aziz tidak pernah melewatkan pagi tanpa segelas jeruk lemon. Kebiasaan itu selain membuatnya merasa segar, nafsu makannya juga jadi lebih terkontrol.
Tentunya, ia juga melakukan upaya lain. Di antaranya mengurangi makan pada malam hari. Simak saja cerita selengkapnya di bawah ini.
Sebetulnya saya termasuk orang yang alergi dengan kata ‘DIET’ karena memang tidak pernah berniat untuk melakukan ‘DIET’ secara khusus namun rasa-rasanya kok saya sudah melakoni IET itu sendiri he he he.
Buktinya mana? Ada dong. Saat ini hampir di setiap keempatan bertemu kawan lama, pasti mereka bilang ‘Ente DIET ya? Kok bisa langsing gitu’. Maklum saja, saat ini berat badan saya cukup ideal, yaitu hanya 71 Kg dengan tinggi badan 170 cm. Padahal 3 tahun lalu, berat badan saya masih sekitar 87-90 Kg.
Lantas apa yang bisa menyebabkan saya bisa menurunkan berat badan dengan begitu signifikan? Rupanya banyak kawan yang penasaran.
Pertama, yang pasti hal utama yang mendorong saya berkeinginan menurunkan berat badan secara sehat dan alami adalah keinginan saya untuk bisa hidup lebih lama lagi bersama keluarga kecilnya. Pemicunya adalah meninggalnya salah satu teman secara mendadak karena faktor kegemukan. Bayangin saja, dengan tinggi 165 cm, berat badannya melebihi 100 kg. Kala itu, ia terkena penyakit stroke yang akhirnya merenggut jiwanya. Kejadian ini membuat saya berikrar dan bertekad untuk “menurunkan berat badan demi masa depan saya dan anak-anak tercinta.
Kedua, support luar biasa dari keluarga terdekat untuk sama sama saling mengingatkan hidup dengan pola hidup sehat. Kebetulan istri saya yang memang selalu hidup dengan pola hidup sehat, tidak henti hentinya memberikan support untuk membantu saya keluar dari jalur ‘kegemukan’.
Ketiga, menghindari DIET dengan mengkonsumsi obat dan ramuan-ramuan mujarab yang banyak diiklankan media dan banyak orang. DIET dengan obat-obatan dianggap kurang baik karena dipastikan banyak mengandung bahan pengawet dan cenderung tidak alami sehingga bisa mengakibatkan ketagihan yang kurang baik bagi tubuh kita. Saya pun lebih memilih pola DIET alami nan sehat. Apakah itu? Saya pastikan setiap hari, di pagi hari, setelah bangun tidur, meminum segelas jeruk lemon. Efek meminum perasan jeruk lemon ini ternyata sungguh luar biasa sekali. Selain menyehatkan, efek lainnya adalah menurunkan nafsu makan yang berlebihan sehingga bisa memudahkan mengatur pola makan yang lebih sehat.