KPP Pratama Buka Layanan di Mal Pelayanan Publik Kota Magelang

oleh

Magelang – Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Magelang membuka layanan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Magelang, Jawa Tengah, untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan.

“Diselenggarakannya layanan di MPP ini sesuai dengan amanat dari semangat reformasi birokrasi,” kata Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Tengah II Slamet Sutantyo dalam siaran pers di Magelang, Jumat.

Direktorat Jenderal Pajak sebagai bagian dari pemerintahan berkomitmen memberikan pelayanan yang cepat, lebih menjangkau wajib pajak dan profesional, sehingga membuka layanan di MPP Kota Magelang.

Ia menyampaikan jenis layanan yang diberikan adalah konsultasi dan asistensi pendaftaran NPWP serta layanan di luar kantor lainnya.

Menurut dia layanan di MPP ini merupakan salah satu wujud inovasi dari KPP Pratama Magelang.

“Ini merupakan salah satu bentuk inovasi dari KPP Pratama Magelang untuk lebih memudahkan wajib pajak mendapatkan layanan,” katanya.

Ia berharap layanan di MPP ini nantinya banyak digunakan oleh wajib pajak, khususnya di Kota Magelang.

“Tadi saya lihat di video testimoni sudah ada yang memberikan tanggapan positif,” katanya.

Kepala KPP Pratama Magelang Sugiyarto menyatakan siap memberikan pelayanan terbaik di gerai layanan MPP Kota Magelang.

“Tentunya kami siap memberikan pelayanan prima sesuai dengan ketentuan dan SOP yang ada. Kami juga siap melaksanakan instruksi Menpan RB untuk mewujudkan birokrasi yang bersih,” katanya.

Ia berharap dengan dibukanya layanan di MPP Kota Magelang dapat memudahkan wajib pajak untuk berkontribusi.

Sumber Antara